Deretan Obyek Wisata di Tuban Pas Jadi Tempat Liburan


Tempat wisata di Tuban-Tuban banyak dikenal di masyarakat Indonesia sebagai salah satu daerah yang banyak emndapat kunjungan dikarenakan banyak sekali wisata religi yang ada di sana. Wisata religi dengan mengunjungi makam-makam wali yang berjasa dalam mengislamkan nusantara. Tidak hanya makam wali saja yang terdapat di Tuban. Banyak juga obyek wisata di Tuban yang bagus dan bisa dikunjungi ketika musim liburan datang. 

Obyek wisata menawan di Tuban bisa jadi hiburan

Air Terjun Nglirip


Merupakan satu-satunya air terjun di Tuban, grojokan Nglirip ini tidak akan membuat kamu bosan. Bagaimana bosan jika pemandangan alam sekitar yang ada di Tuban ini sangat mempesona. Memiliki lebar kurang lebih 28 meter dengan ketinggain 30 meter, air terjun Nglirip ini akan membuat kamu terkagum-kagum. Jika kamu tertarik datang, langsung saja ke TKP yang berada di desa Mulyoagung, kec. Singgahan, Tuban. 

Pantai Cemara

 
tempat wisata di Tuban, destinasi wisata di Tuban, obyek wisata di Tuban

Gemuruh air laut yang bersaut-sautan dan juga pemandangan sekitar yang sangat asri bisa kamu lihat di pantai Cemara di Tuban ini. Obyek wisata Tuban yang berlokasi di desa Jenu, kecamatan Jenu dan kabupaten Tuban ini memiliki hutan cemara dan mamgrove di sekelilingnya. Banyak aktivitas seru yang bisa kamu lakukan di sini, salah satunya adalah mencari kerang segar di pinggir pantai. Sensasi mencari kerang dengan bermain di pinggir pantai yang tak akan terlupakan seumur hidup. 

Goa Akbar 

tempat wisata di Tuban, destinasi wisata di Tuban, obyek wisata di Tuban

Salah satu tempat wisata yang populer di Tuban adalah Goa Akbar. Terletak di bawah tanah tepatnya di bawah Pasar Baru ini memiliki pengunjung yang tidak sedikit. Menurut cerita para leluhur, alasan kenapa goa ini disebut dengan Goa Akbar dikarenakan Sunan Bonang mengucapkan ALLAHU AKBAR pertama kali di sini. Namun, cerita itu benar atau tidak, belum ada sumber yang memastikan kejelasannya. Gua satu ini terawat dengan baik dan memiliki pemadangan yang luar biasa untuk dikunjungi kapanpun juga. 

Pantai Boom

tempat wisata di Tuban, destinasi wisata di Tuban, obyek wisata di Tuban

Bekas tapi malah semakin indah ya pantai Boom ini. Pantai Boom ini dahulunya merupakan sebauh pelabuhan utama pada masa kerajaan Majapahit. Di pantai Boom ini masih banyak tersisa bekas pelabuhan yang bisa dilihat dari gerbang dengan arsitektur yang unik dan menarik. Selain itu terdapat juga relief khas zaman kerajaan yang menceritakan bagaimana kehidupan Tuban pada era terdahulu. Kamu akan melihat pemandangan pantai yang mempesona, dan tidak akan menyesal pernah datang berkunjung.

Makam Sunan Bonang

tempat wisata di Tuban, destinasi wisata di Tuban, obyek wisata di Tuban

Setelah lelah mengunjungi obyek wisata alam di Tuban, kamu bisa mampir sebentar untuk sekedar menenangkan hati dengan sowan ke makan Sunan Bonang. Sesekali melakukan wisata religi untuk sekedar membersihakn hati tidak ada salahnya ya Yoekers? Bisa dibilang makan Sunan Bonang ini menjadi salah satu tempat wisata populer di Tuban.

Jangan ragu untuk segera kunjungi obyek wisata di Tuban ketika waktumu sedang senggang. Segera jelalahi Nusantara dan buktikan pada dunia bahwa Indonesia punya tempat wisata yang patut untuk dibanggakan.

Related Posts:

List Obyek Wisata Karawang Bisa Jadi Pilihan Ketika Liburan Datang



Tempat wisata di Karawang-Karawang merupakan salah satu daerah di Jawa Barat yang cocok untuk dijadikan salahs atu destinasi wisata ketika musim liburan telah datang. Kota yang berbatasan langsung dengan Bogor dan Bekasi di bagian Barat ini menyimpan berbagai destinasi seru yang sangat layak untuk dijadikan pilihan. Tentu saja akan membeosankan jika kamu terus berkunjung ke tempat-tempat yang biasa seperti halnya Bali, Jogja, ataupun juga Lombok. 

Untuk dapatkan pengalaman baru kamu perlu untuk menjelajahi tempat-tempat anti-mainstream yang tak kalah mempesonanya. Berikut ini daftar obyek wisata di Karawang yang bisa kamu jadikan pilihan.

Daftar tempat wisata di Karawang yang menawan

Pantai Tanjung Baru


tempat wisata di Karawang, oyek wisata di Karawang, destinasi wisata di Karawang

Pantai yang berlokasi di kec. Cilamaya Karawang ini berjarak kurang lebih 45 KM dari pusat kota. Memiliki pemandangan yang menarik dengan terdapat beberapa pulau kecil di sekitaran pantai dan juga air laut yang cukup tenang. Ditambah lagi, pasir putih yang menawan dan juga semikir angin akan membuatmu betah berlama-lama. Jika kamu lapar tenang saja, sudah semakin banyak warung-warung sederhana yang menyediakan ikan bakar yang segar. Serta, ada juga penginapan yang bisa untuk menginap jika kemalaman. 

Curung Bandung


tempat wisata di Karawang, obyek wisata di Karawang, destinasi wisata di Karawang

Berlokasi di Desa Mekarbuana, Tegalwaru, Kab, Karawang, curung Bandung ini berjarak 42 km dari pusat kota. Di curung Bandung ini akan terlihat pemandangan yang sangat mempesona dengan 7 air terjun yang mengailir secara bersamaan. Keajaiban alam satu ini akan membuat kamu tergila-gila dan betah berlama-lama. Suasana yang sejuk dan juga udara yang jauh dari polusi membuat banyak mereka yang datang enggan untuk pulang.

Pantai Samudera Baru


tempat wisata di Karawang, obyek wisata di Karawang, destinasi wisata di Karawang

Pantai Samudera Baru ini merupakan salah satu destinasi wisata Karawang yang cukup terkenal. Sudah banyak fasilitas yang disediakan di sekitaran pantai Samudera Baru ini. Terdapat warung makan tradisional, panggung hiburan, tempat menyewa perahu untuk menyususri pinggiran pantai. Banyak hal yang bisa kamu lakukan di sini, berenang, bermain voli pantai, atau juga sekedar jalan-jalan menikmati keindagan pantai. Letak dari pantai Samudera Baru ini berada pada kec. Pedes, bisa ditempuh sekitar 30 Km dari pusat kota Karawang. 

Danau Cipule


tempat wisata di Karawang, obyek wisata di Karawang, destinasi wisata di Karawang

Siapa yang menyangka dahulunya danau Cipule ini merupakan hasil dari ulah tangan manusia yang mengeruk pasir hingga timbul lubangan dalam yang kini telah berubah secantik dan semenawan ini. Maha Kuasa Tuhan yang mengubah lubangan pasir ini menjadi danau Cipule yang saat ini menjadi salah satu destinasi wisata yang menawan di Karawang. Di danau Cipule ini telah digelar lomba akbar sekelas nasional dan internasional beberapa kali. Letak danau Cipule ini berada di Walahar, Ciample, Karanganyar. 

Meski bukan kota besar, Karawang juga layak untuk dikunjungi ketika musim liburan tiba kok. Jangan lupa untuk datang dan berkunjung ke tempat wisata di Karawang dan sekitarnya ya Yoekers.

Related Posts:

Kepoin Daftar 7 Pantai Tersembunyi di Banten Berikut Yuk!


Pantai tersembunyi di Banten-Terletak tidak jauh dari Ibu Kota, Banten memiliki sejumlah destinasi wisata yang bisa dijadikan pilihan ketika musim liburan telah datang. Bagi warga Jakarta yang tetap ingin berlibur namun tidak jauh-jauh pergi keluar kota, ada beberapa tempat wisata rekomendasi untuk menghilangkan penat yang patut untuk disambangi. Salah satu tempat wisata di Banten rekomendasi yang bisa untuk dijadikan pilihan saat musim liburan tiba adalah pantai


Pantai di Banteng memiliki keindahan yang siap sedai membuat hati yang lelah dan penat menjadi fresh seperti sedia kala. Tidak perlu bertele-tele lagi, berikut ini daftar pantai tersembunyi di Banteng bisa untuk kamu datangi.


Pantai memikat di Banten yang perlu disambangi


Pantai Tanjung Lesung


Pantai tersembunyi di Banten, pantai di banten, pantai populer di Banten


Berjarak sekitar 180 KM dari Ibu kota, pantai Tanjung Lesung ini memiliki keindahan pantai yang menakjubkan. Lokasi tepatnya berada di Pandeglang, Banden. Pantainya masih asri, memiliki pasir berwarna putih yang indah serta airnya yang berwarna biru membuat kedamaian di jiwa. Jika ingin menginap sudah tersedia vila-vila yang indah. 


Pantai Bagedur


Pantai tersembunyi di Banten, pantai di banten, pantai populer di Banten


Berloaksi di Kecamatan Malingping, Banten pantai satu ini memiliki keindahan yang beda dari pantai lainnya. Bagaimana tidak, pantai tersembunyi di Banten ini memiliki pasir berwarna cokelat dan pemandangan pohon yang masih asri. Pasir pantai berwarna cokleat dipadukan dengan pepohona yang hijau, perpaduan yang sangat mempesona. Dari Rangkasbitung, kamu hanya perlu menempub jarak sekitar 115 Km saja. Untuk aksesnya sendiri sangat mudah, bisa dicapai menggunakan kendaraan beroda dua. 


Pantai Anyer


Pantai tersembunyi di Banten, pantai di banten, pantai populer di Banten


Warga ibu kota mana yang tidak tahu pantai Anyer. Pantai satu ini seakan menajdi salah satu pantai paling populer di Jakarta karena letaknya yang tidak begitu jauh. Letaknya terdapat di kabupaten Serang, Banten banyak sekali aktivitas menyenagkan yang bisa kamu lakukan di sini. Menikmati sunset yang cantik, berselancar, bermain pasir, dan masih banyak lagi lainnya. Jika ingin menginap bagun saja tenda atau menyewa hotel terdekat. Namun untuk kamu yang kurang gemar dengan keramaian, hindari pantai Anyer ini ketika musim liburan atau weekends tiba, pengunjungnya bisa membludak.


Pantai Sawarna


Pantai tersembunyi di Banten, pantai di banten, pantai populer di Banten


Pantai Sawarna ini merupakan salah satu daftar tempat wisata yang belum terjamah di Indonesia yang rekomended untuk dikunjungi. Berlokasi di Desa Sawarna, pantai yang terkenal dengan kecantikannya ini memiliki pemandangan nirwana yang nyata di depan mata. Air lautnya yang meraung-raung dan juga ombaknya yang cukup besar sangat cocok untuk dijadikan tempat berselancar. Jika kamu perg ke Rangkasbitung jangan lupa untuk datang ke pantai tersembunyi di Banteng ini karena letaknya hanya sekitar 150 KM saja. 


Pantai Karang Bolong


Pantai tersembunyi di Banten, pantai di banten, pantai populer di Banten
 

Tidak jauh dari Anyer, pantai Karang Bolong ini merupakan salah satu yang paling unik dan bisa dijadikan tempat menghilangkan lelah. Nama Karang Bolong ini dikarenakan terdapat sebuah Karang berlubang hasil hempasan ombak yang datang setiap saat. Memiliki pemandangan yang unik dan menarik, sayang sekali jika dilewatkan ya, lokasinya hanya 40 KM dari kota Serang.


Pantai Carita


Pantai tersembunyi di Banten, pantai di banten, pantai populer di Banten


Selain Anyer, pantai Carita ini tak kalah terkenalnya menjadi salah satu tempat wisata favorit di Banten. Pantai yang terletak di Kabupaten Pandeglang, Banten ini memiliki ombak yang kecil yang sangat menawan hati. Pasir putihnya berpadu dengan indahnya pepohonan kelapa yang mengayun lembut ketika diterpa angin. Untuk kamu warga Ibu Kota tak perlu sungkan-sungkan untuk langsung ke pantai Carita yang berjarak 160 KM. Yuk segera, kunjungi pantai Carita yang memiliki keidahan luar biasa ini.

Pantai Kelapa Tujuh


pantai tersembunyi di Banten, pantai belum terjamah di Banten, pantai di Banten

Pantai Kelapa Tujuh yang terdapat di Keluarahn Suralaya, Kec. Pulau Merak, Cilegon ini masuk ke dalam daftar pantai yang belum banyak dijamah di Banten. Pemandangan yang terdapat di Pantai Tujuh ini sangat istimewa. Kamu bisa melihat hamparan pasir putih yang memikat serta kapal-kapal tongkang dan terdapat juga kapal-kapal nelayan yang berlalu lalang. Bagi kamu yang ingin berenang, pantai Kelapa Tujuh ini bisa jadi salah satu pilihannya, pasalnya ombak di pantai ini sangat tenang. 


Itulah list pantai tersembunyi di Banten yang memiliki keindahan yang sangat menawan hati. Jangan lupa untuk berkunjung ke Banten ya Yoekers.

Related Posts: